Posts

Showing posts from June, 2019

ILMU ALAM BAGI SUKU BAJAU

Image
Suku Bajau yang disebut juga suku pengembara laut (sea nomads) menyebar luas di berbagai negara, salah satunya Indonesia. Suku Bajau tergolong pada 4 suku di Dunia yang memiliki kemampuan spesial; Bajau dengan kemampuan menyelam tanpa alat dalam waktu yang cukup lama. Moken di Thailand dengan kemampuan penglihatan lebih baik di dalam air. Sherpa yang tinggal di Himalaya selama lebih dari 6.000 tahun dengan kemampuan sebagai pendaki gunung handal, dan suku Hmong di China dengan kemampuan berkomunikasi dengan cara bersiul. Namun, kemampuan spesial suku Bajau bukan hanya terbatas pada  menyelam tanpa alat dalam waktu yang cukup lama. Melainkan juga kemampuan melihat tanda alam untuk mengetahui berbagai hal. Sebelum keberadaannya di Nusantara suku Bajau hidup dengan mengandalkan alam. Alam memberi mereka kehidupan dan juga bisa menciptakan kematian. Kepercayaan animisme dan dinamisme yang melekat sampai zaman ini menjadikan mereka terlibat penuh dalam menjaga kelestarian alam, kh...